• Jl. Puri Indah Raya Blok S-2
  • 08164822503
  • frankymainza@yahoo.co.id

Artikel

Pencegahan Terhadap Masalah Ingrowing Nail

Pencegahan Terhadap Masalah Ingrowing Nail

DEFINISI

Kuku jari yang tumbuh ke dalam (Ingrowing Nail) adalah suatu keadan dimana tepi kuku jari tumbuh ke dalam kulit di sekitarnya.


PENYEBAB

Ingrowing Nail bisa terjadi jika kuku jari kaki yang memiliki kelainan bentuk tumbuh ke dalam kulit atau jika di sekitar kukuk tumbuh dengan cepat dan menutupi sebagian kuku.

Hal lain yang bisa menyebabkan atau memperburuk Ingrowing Nail antara lain:
Menggunakan sepatu yang terlalu sempit sehingga menekan jari kaki
Menggunting kuku terlalu pendek
Menggunting bagian pinggir kuku kaki melengkung dan bukannya lurus
Menarik atau merobek bagian tepi kuku
Cedera pada kaki


GEJALA

Pada awalnya Ingrowing Nailmungkin tidak menimbulkan gejala, tetapi pada akhirnya bisa terasa nyeri, terutama jika mendapat tekanan. Daerah yang terkena biasanya tampak merah dan terasa hangat. Jika tidak diobati, maka cenderung infeksi, dimana daerah yang terinfeksi akan menjadi lebih nyeri, membengkak dan merah. Bisa terbentuk nanah di bawah kulit dekat kuku.


PENCEGAHAN

> Gunting kuku secara lurus, jangan melengkung,
Jaga agar kuku kaki tidak terlalu panjang atau pendek,
Gunakan sepatu yang pas, tidak menekan ujung jari kaki,
Jika bekerja pada lingkungan yang berisiko terjadi cedera pada jari kaki, gunakan sepatu khusus yang dapat melindungi jari-jari, Misalnya sepatu dengan ujung yangterbuat dari besi.

Komentar

Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar




Testimonial

Facebook

Twitter